Clasnatur.cyou
Tips

Tips Berburu Harga Murah Tanpa Tunggu Promo Diskon Tiket Pesawat

Promo diskon tiket pesawat

Liquid Pod Rendah Nikotin

Punya rencana untuk berlibur, namun terkendala harga tiket pesawat yang belum diskon? Tenang, kamu bisa kok mendapatkan harga murah sesuai budget-mu tanpa menunggu promo diskon tiket pesawat. Mau tau caranya? Terus baca artikel ini sampai habis ya!

Tidak sedikit orang yang akhirnya mengurungkan niat untuk berliburnya karena harga tiket pesawat yang terbilang kurang bersahabat. Apalagi, harga tiket di high season di mana waktu-waktu tersebut memang sedang periode orang-orang berlibur, seperti libur sekolah, long weekend, libur akhir tahun ataupun libur hari-hari besar.

Baca Juga: Cari Tiket Pesawat Promo untuk Perjalanan Hemat? Berikut 7 Tips yang Bisa Dicoba

Memang di masa-masa liburan tersebut, seringkali banyak diskon yang diberikan maskapai ataupun OTA (Online Travel Agent), karena ini adalah masa di mana banyak orang ingin berlibur. Namun tidak sedikit juga orang yang punya rencana berlibur di luar high season. Nah, kamu juga tetap bisa mendapat harga terjangkau walaupun tanpa menunggu promo diskon tiket pesawat kok! Ini dia cara yang harus kamu ketahui.

1. Pilih periode perjalanan yang off-season

Dapatkan promo diskon tiket pesawat
Source: Okezone.com

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, menjelang dan saat high season, umumnya harga tiket pesawat pasti melonjak tinggi. Nah, karena itulah, kamu bisa menggeser waktu berliburmu di periode off-season atau beberapa saat setelah libur panjang. Selain itu, kamu juga bisa memilih weekday dibanding weekend untuk penerbanganmu. Karena di waktu-waktu inilah harga tiket pesawat cenderung lebih murah.

2. Fleksibel dalam memilih destinasi

Kalau kamu tetap tidak bisa fleksibel dalam hal periode berlibur, cobalah lebih fleksibel ketika menentukan destinasi berliburmu. Jadi, kamu bisa memilih destinasi berlibur yang sesuai dengan budget-mu. Kamu bisa memanfaatkan layanan yang bisa membantu dalam mencari destinasi wisata dengan harga tiket pesawat lebih murah. Sehingga kamu tetap bisa berlibur sesuai dengan budget.

3. Terbang menggunakan Low Cost Carrier (LCC)

Kalau kamu ingin berlibur ke luar negeri, cobalah mencari tau mengenai Low Cost Carrier yang terbang ke destinasi tujuanmu. Sekarang ini sudah banyak sekali LCC yang menawarkan penerbangan jarak jauh, seperti AirAsia. Umumnya, harga tiket pesawat yang ditawarkan lebih murah, bahkan serasa mendapat promo diskon harga tiket pesawat, lho. Namun, biasanya LCC akan membebankan biaya seperti bagasi, cetak boarding pass ataupun bila kamu melakukan pembayaran dengan kartu kredit, pada pembeli tiket. Jadi, jangan lupa cek ulang lagi harganya ya. Pastikan kamu mendapatkan harga terbaik.

4. Menggunakan Poin dan Miles

Kalau kamu termasuk salah satu pengguna loyal suatu maskapai tertentu, sebaiknya kamu juga mendaftar keanggotan frequent flyer. Karena, kamu bisa mendapat poin dan miles yang bisa ditukar tiket gratis, lho. Poin dan miles ini bukan hanya bisa kamu dapat kalau sering terbang saja, tapi ada juga maskapai yang bekerja sama dengan perusahaan kartu kredit dan e-commerce, sehingga bila melakukan transaksi menggunakan produk dari perusahaan tersebut, kamu bisa mendapat bonus poin dan miles lagi. Menarik kan?

5. Hindari membeli tiket rombongan

Ketika kamu mencari tiket untuk rombongan, maka pastikan kamu tidak sekaligus secara langsung membelinya secara bersamaan. Tipsnya, kamu bisa membeli tiket untuk 1 atau 2 orang saja per satu kali transaksi. Karena umumnya, harga tiket yang dibeli akan jauh lebih murah bila kamu tidak membelinya secara rombongan. Karena, bila kamu sekaligus membeli dalam jumlah banyak, maskapai ataupun OTA akan mencarikan kursi yang berdekatan, sekalipun itu adalah kursi di bagian pesawat yang harganya cenderung lebih mahal. For your information, umumnya harga kursi pesawat bisa berbeda tergantung posisinya. Jadi, akan lebih baik bila kamu membelinya tidak sekaligus banyak.

6. Mengaktifkan price alerts

Fitur ini akan memberikan layanan berupa notifikasi mengenai harga dan juga waktu perjalanan yang cocok dengan budget yang kamu siapkan. Di beberapa online travel agent pun sudah memiliki fitur ini. Kamu bisa menggunakannya untuk mempermudah kamu dalam menemukan harga murah tanpa promo diskon tiket pesawat.

7. Jangan terlalu lama menunggu

Nah, tips terakhir untuk mendapat harga tiket pesawat murah adalah tidak menunggu terlalu lama. Kalau kamu sudah menentukan waktu dan destinasi, lalu mengecek harga tiket dan sudah sesuai budget, sebaiknya segera beli tiketnya. Karena kalau kamu menunggu nanti-nanti, kemungkinan harganya pun pasti akan berubah. Bisa saja kamu tidak mendapat harga murah lagi nantinya. Selain itu, dibanding menunda-nunda demi menunggu promo diskon tiket pesawat yang belum tentu ada ataupun belum tentu kamu mendapatkannya, jadi lebih baik beli tiket saja dari sekarang.

Itu dia tips agar mendapat harga murah walaupun bukan promo, yang bisa kamu coba. Daripada menunggu promo diskon yang tidak pasti, kamu bisa mencoba tips ini.

Related posts

Mengungkap Rahasia Liburan Hemat di Bandung Untuk Anda dan Keluarga

admin

Jangan Solo Traveling Sebelum Baca Tips Ini!

Alya Vanny

14 Tips Ampuh Mengatasi Mabuk Perjalanan saat Mudik: Menikmati Perjalanan dengan Nyaman dan Bebas Mual

admin

Leave a Comment